Kamis, 20 Juni 2013

Cantik Dengan Alami, Yaitu Apa Adanya


CANTIK ALAMI

YAITU KAMU APA ADANYA


Cantik alami, bukan sebuah istilah yang asing dalam kehidupan kita.
Kecantikkan kita sebenarnya adalah ketika bangun tidur di pagi hari, 
tidak ada yang berubah. Wanita cantik alami dalam keadaan apapun 
pasti dia akan tetap cantik (tapi kepribadian dan tingkah laku juga harus di jaga iaaa)... karena seorang wanita digambarkan sebagai sosok makhluk 
yang paling anggun di bumi ini. 

Wanita yang cantik alami tidak usah canggung untuk menekspresikkan 
dirinya ketika berhadapan dengan orang lain. Tinggi, pendek, putih, hitam, 
mancung, pesek, gemuk, langsing, dsb sebenarnya sama saja. Semua makhluk 
yang ada di dunia ini tidak ada yang sempurna, ketika kita kalah dengan 
segala kekurangan kita, bangkitlah dan jadikanlah kekurangan kita sebagai 
salah satu kelebihan kita. NEVER GIVE UP'!!! 
Saya adalah saya, dan kamu adalah kamu.

Wanita yang cantik alami bukan berarti lepas dari yang namanya Make-Up. 
Cantik alami juga harus memakai polesan yang simple dan sederhana, 
yang artinya untuk meningkatkan sisi aura kecantikkan kita yang alami lebih
 bersinar dan mencirikan ke khasan kepribadian diri kita sendiri ...don't follow others.





Agar terlihat anggun dan meningkatkan sisi aura kecantikkan
alami dalam diri kita melalui make-up dan cara berpakaian, carilah warna 
dan pakaian yang sesuai dengan warna kulit kita, kepribadian kita, 
postur tubuh dan bentuk wajah kita.





TIPS MENJAGA KECANTIKAN ALAMI ANDA


Pada saat ini banyak sekali produk kecantikkan yang memberikkan efek samping
pada kulit kita. Maka dari itu salah satu penanggulangannya adalah melakukkan
perawatan tubuh ala sendiri dirumah, dengan menggunakan bahan-bahan alami.
Seperti buah-buahan, dan tumbuhan-tumbuhan herbal lainnya. Nah, bahan-bahan
itulah yang bisa kita jadikan sebagai  olahan untuk kecantikkan kita.



Avocado, adalah salah satu buah yang bisa diolah menjadi bahan kecantikan alami. Buah ini bisa kita olah menjadi masker oles pada wajah kita, bisa dicampur juga dengan mandu. Avocado ini sangat bermanfaat bagi tubuh kita, khususnya untuk kulit. Karena avocado ini mengandung salah satu vit. E dan C, dimana vitamin itu sangat berguna untuk menutrisi dan menjaga kulit. Vit. E berguna untuk menjaga, mempertahankan, dan melembabkan kulit. Vit. C berguna untuk manjaga kulit dari radikal bebas. Bukan hanya itu, buah avocado juga sangat berguna untuk tubuh jika kita selalu mengkonsumsinya secara teratur. buah ini juga sangat berguna untuk kaum hawa yang ingin melakukan program diet.


Masih banyak sekali tumbuhan herbal dan buah-buahan yang sangat berguna untuk kulit dan tubuh kita. Semua kembali pada kesadaran dalam diri kita, bahwa kecantikkan alami itu bagaimana cara kita merawat dan memperlakukkannya dengan sangat baik.

Terima Kasih
=')